Ini Dia Tiga Kabupaten di Lampung Beresiko Tinggi Rawan Kekeringan Dampak Fenomena El Nino

QBeritakan.com
Jumat, 04 Agustus 2023 | Agustus 04, 2023 WIB Last Updated 2023-08-04T04:23:58Z


QBeritakan.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Lampung melakukan pemetaan daerah rawan kekeringan dampak terhadap fenomena El Nino.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Provinsi Lampung, Joni Toyib mengatakan dalam memetakan daerah rawan kekeringan dibagi menjadi tiga yaitu resiko tinggi, sedang dan rendah.

"Ada tiga kabupaten yang beresiko tinggi rawan kekeringan antara lain, Kabupaten Lampung Utara, Tanggamus dan sebagian wilayah Kabupaten Lampung Tengah," ujar Joni Toyib, Kamis,3 Agustus 2023.

Menurutnya seluruh 15 kabupaten/kota di Provinsi Lampung pada dasarnya memiliki potensi resiko kekeringan, namun tidak dalam kategori resiko tinggi, hanya sedang dan rendah.

"Ini berdasarkan Kajian Resiko Bencana (KRB) BPBD Lampung bersama dengan Itera, sebenarnya seluruh daerah berpotensi rawan kekeringan hanya saja tidak terlalu tinggi dari tiga kabupaten tadi," kata dia.

BPBD Lampung pun telah melakukan koordinasi bersama dengan seluruh instansi terkait di kabupaten/kota, untuk mengantisipasi dampak potensi bencana saat puncak musim kemarau.

"Kami juga sudah melakukan koordinasi sampai tingkat daerah agar selalu siaga guna mengahadapi potensi bencana yang ada terutama di musim kemarau," ungkapnya.

Selain itu juga, BPBD Lampung pun telah lakukan tindakan antisipasi Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), bersama stake holder terkait membuat sumur bor di beberapa daerah yang dinilai rawan kekeringan dan air bersih, antaralain di Bandar Lampung, Tulangbawang dan Mesuji.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ini Dia Tiga Kabupaten di Lampung Beresiko Tinggi Rawan Kekeringan Dampak Fenomena El Nino

Trending Now