Wako Hendri Septa Berharap Kota Padang Menjadi Rumah Bagi Semua

QBeritakan.com
Kamis, 06 Juli 2023 | Juli 06, 2023 WIB Last Updated 2023-07-06T16:12:55Z


Padang, QBeritakan.com - Wali Kota Padang Hendri Septa membeberkan alasannya membangun Gedung Youth Centre.

Hal tersebut dikatakannya melalui saluran podcast yang dipandu oleh Jessy Silana Wongsodiharja di Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center, Kamis (6/7/2023).

Wako Hendri Septa menyebutkan alasannya membangun Gedung Youh Centre untuk memperingati jasa seorang pahlawan yaitu Wali Kota Padang bernama Bagindo Aziz Chanyang gugur saat memperjuangkan bangsa dan negara di masa penjajahan Belanda.

Tak hanya itu Wako Hendri Septa menyebutkan youth centre merupakan pusat anak muda untuk dapat mengasah bakat dan keterampilan.

"Di sini (Youth Centre Bagindo Aziz Chan) semuanya bisa berkumpul sambil belajar dan berkolaborasi, bisa dimanfaatkan oleh siapa saja. Untuk bermusik, menari, fotografi, pergelaran UMKM, ruang rapat, dan lainnya. Kita persembahkan semua untuk masyarakat,"  tambahya.

Kemudian, Wako Hendri Septa juga menyebutkan Gedung Youth Centre Bagindo Aziz Chan  ini mulai dilakukan renovasi di awal tahun 2022 yang kemudian diresmikan oleh Sandiago Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif  pada 16 September 2022  lalu.

"Ini menjadi salah satu progul kami, belum genap setahun tetapi masyarakat antusias untuk menggunakan youth centre, untuk mempersolek bagian depan youth centre akan dibangun taman serta pancuran, ini akan menjadi the new iconic tourism atraction yang bisa dibanggakan," jelasnya.

Dijelaskannya pembangunan taman ini akan selesai di bulan September atau Oktober, yang mana saat ini tengah dilakukan pembangunan.

Orang nomor satu di Kota Padang itu  juga menyebutkan sebagai ibukota provinsi Sumatra Barat menginginkan kota  Padang dapat maju pesat sekaligus menjadi kota metropolitan yang bisa dibanggakan oleh warga Padang.

"Kota Padang dengan letak yang strategis punya pantai, bukit, sungai, hamparan tanah yang subur berharap kota Padang menjadi rumah bagi kita semua," tutupnya. (Prokopim/Diskominfo)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Wako Hendri Septa Berharap Kota Padang Menjadi Rumah Bagi Semua

Trending Now