Evakuasi Mayat Keluar Kuburan Yang Berserakan Akibat Longsor Berlangsung haru

QBeritakan.com
Jumat, 14 Juli 2023 | Juli 14, 2023 WIB Last Updated 2023-07-14T17:44:22Z


QBeritakan.com - Akibat kuburan longsor yang terjadi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan Seberang Padang, kecamatan Padang Selatan, Provinsi Sumatera Barat, sejumlah mayat berserakan.

Hujan yang terus menerus mengguyur wilayah Padang sejak Kamis hingga Jumat, membuat beberapa titik mengalami banjir hingga menyebabkan longsor di salah satu TPU.

Dalam video yang tersebar, tampak hujan disertai longsor di sekitaran TPU Seberang Padang, Kecamatan Padang Selatan, membuat mayat keluar.

Seorang warga dalam video yang diunggah ke media sosial mengatakan, telah terjadi longsor di Pandam kuburan Padang yang mengakibatkan banyak mayat keluar kuburan dan hanyut terbawa longsor.

Saat dikonfirmasi HarianHaluan.com, Kapolsek Padang Selatan AKP Nanang Irawadi membenarkan peristiwa tersebut pada Jumat, 14 Juli 2023.

"Iya benar, kuburan itu diterjang longsor akibat hujan deras. Kita sudah ke lokasi dan memang ada jasad yang keluar," kata Kapolsek Padang Selatan AKP Nanang Irawadi.

Saat ini para warga sudah melakukan evakuasi terhadap mayat-mayat yang berserakan akibat terbawa longsor.

Warga yang melakukan evakuasi jenazah terlihat berjibaku di dalam genangan lumpur yang menerjang Pandam TPU di Seberang Padang, kecamatan Padang Selatan.

Tim evakuasi menyarankan agar masyarakat yang merasa memiliki sanak saudara yang dimakamkan di pemakaman TPU tersebut, untuk mengecek lokasi.

Diberitakan sebelumnya, hujan deras yang mengguyur secara merata di Kota Padang sejak kemarin malam pukul 20:00 WIB hingga Jumat 13 Juli 2023 pagi membuat beberapa titik terendam banjir.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Evakuasi Mayat Keluar Kuburan Yang Berserakan Akibat Longsor Berlangsung haru

Trending Now