QBeritakan.com - Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Kabupaten Lima Puluh Kota Sumatera Barat akan menghelat Musyawarah Daerah (Musyda) ke 17 di Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota. Untuk menyemarakkan kegiatan Musyda itu warga Muhammadiyah dan 'Aisyiyah serta para siswa/siswi menggelar pawai ta'aruf sepanjang jalan negara Tanjung Pati. "Ribuan warga Muhammadiyah, 'Aisyiyah yang berasal dari ranting dan cabang serta para siswa mulai dari TK, SD, SMP, Pondok Pesantren Muhammadiyah/'Aisyiyah mengikuti pawai hari ini" ujar ketua Panitia Musyda ke 17 Wengki P. Chaniago.
"Kegiatan pawai ini merupakan bentuk kegembiraan warga Muhammadiyah dalam menyambut dan mensukseskan kegiatan rutin lima tahunan, melalui musyda akan melahirkan keputusan-keputusan organisasi sehingga dakwah Islam amar ma'ruf nahi mungkar melalui gerakan Muhammadiyah akan semakin dirasakan oleh Ummat Islam khususnya di Kabupaten Lima Puluh Kota", ujar Wengki.
Pawai Ta'aruf kali ini dilaksanakan sepanjang jalan Negara Tanjung Pati, titik kumpul awal di gerbang Politeknik Tanjung Pati dan finish di Komplek Perguruan Hj. Yuliana Sarilamak. Pawai ini dilepas secara simbolis oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lima Puluh Kota Buya Nurul Hadi, didampingi Ketua PD 'Aisyiyah Ir. Hj. Nurmis Madiati, MT, Wakil ketua PDM H.M Dekyanus, Sekretaris PDM Hamdi Samah, Ketua Panitia dan Mudir PPM al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Ustad Dafri Harweli, M.Pd.
Sementara untuk Musyawarah Daerah ke 17 Muhammadiyah dan 'Aisyiyah akan dilaksanakan pada tanggal 26-28 Mei 2023 di Kecamatan Harau. "Perhelatan Musyda sendiri akan kita laksanakan pada Jum'at hingga ahad besok, untuk pembukaan Musyda dilaksanakan di aula kantor Bupati 50 Kota sementara untuk Persidangan Muhammadiyah di Aula PPM Alkautsar Muhammadiyah Sarilamak sedangkan persidangan 'Aisyiyah akan dipusatkan di Aula Komplek Perguruan Hj. Yuliana Sarilamak". Ujar Wengki yang juga Wakil Ketua Pemuda Muhammadiyah Sumatera Barat.
"Untuk pembukaan Musyda kita juga akan diberikan pencerahan melalui tausiyah akbar oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) Buya Dr. H Saidul Amin, MA dengan tema Bangkit untuk memajukan & Mencerahkan Lima Puluh Kota". Tutup Kepala Sekolah SMA Talent Madani Islamic School Payakumbuh.