Hari Ini Aplikasi Threads by Meta Sudah di Download 10 juta Pengguna, Begini Cara Mainnya!

QBeritakan.com
Jumat, 07 Juli 2023 | Juli 07, 2023 WIB Last Updated 2023-07-07T13:30:20Z


QBeritakan.com - Meta baru saja merilis aplikasi bernama Threads tepatnya hari ini Kamis, 6 Juni 2023.

Aplikasi baru bernama Threads yang diluncurkan Meta ini sendiri konsepnya mirip dengan Twitter.

Pengguna aplikasi Threads dari Meta bisa membuat postingan berupa teks layaknya Twitter.

Menariknya, baru sehari dirilis aplikasi Threads ini sudah di download 10 juta pengguna dari seluruh dunia.

Melalui cuitannya di Twitter, Mark Zuckerberg selaku CEO Meta menuliskan informasi tersebut.

"10 million signs up in seven hours." tulisnya

Aplikasi Threads sendiri sudah bisa diunduh mulai hari ini melalui Apple App Store dan Google Play Store.

Dalam Threads, pengguna dapat berbagi postingan dengan teks hingga 500 karakter.

Selain itu, mereka juga dapat berbagi foto dan video dalam format vertikal dengan durasi hingga lima menit.

Antarmuka Threads mirip dengan Twitter, memungkinkan pengguna untuk memberikan komentar, menyukai, mengunggah ulang, dan membagikan konten.

Aplikasi Threads sudah tersedia di lebih dari 100 negara, termasuk Indonesia.

Namun, penting untuk memilih aplikasi Threads by Instagram saat mengunduhnya, karena ada banyak aplikasi dengan nama serupa yang dapat membingungkan.***

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hari Ini Aplikasi Threads by Meta Sudah di Download 10 juta Pengguna, Begini Cara Mainnya!

Trending Now